26.2 C
Jakarta

Perpani Sumsel Adakan Kejurda II Panahan

Baca Juga:

PALEMBANG, MENARA62.COM – Pengurus Provinsi Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Sumatera Selatan yang dinakhodai oleh Drs. M. Dhani Indra, M.Si., melaksanakan Kejuaraan Daerah (Kejurda) II Panahan, mulai tanggal 26-27 Agustus (27/08/2017).
Kejurda ini berlangsung di Venue Panahan Komplek Jakabaring Sport City Jl. H. Gub. Bastari Palembang dihadiri oleh 9 pengkab/kot di Sumtera Selatan, yaitu Palembang, Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir, Ogan Komering Ulu Timur, Ogan Komering Ulu, Musi Rawas, Musi Banyuasin dan Banyuasin.

M. Dhahi menuturkan, “Saya ingin memperkenalkan kepada atlit kita selain tujuan tournamen juga adanya program gubernur Sumatera Selatan tentang program Sekolah Tinggi Olahraga & Sekolah Tinggi Pariwisata. Juga, baru-baru ini di media bahwa olahraga sudah menjadi destinasi wisata, dengan istilah Sport Tourizm. Dan Perpani Sumsel siap untuk menyukseskan pelaksanaan ASIAN GAMES yang akan dilaksanakan di Palembang.”

Olahraga yang banyak digandrungi oleh kaum hawa ini, memang sangat menantang. Selain harus memiliki tingkat fokus yang tinggi juga harus bisa membaca kecepatan angin, sehingga dapat melepaskan anak panah tepat pada sasaran yang diinginkan.

“Saya juga berharap, agar supaya Pengurus Kabupaten/Kota Perpani di Sumatera Selatan, agar bisa bersilaturahmi dengan Pengurus Provinsi untuk duduk bersama menyatukan langkah memajukan cabor panahan ini,” ucap M. Dhani.

Pria yang sekarang menjadi dosen di salah satu perguruan tinggi swasta di Palembang ini, masih kelihatan sangat bugar walaupun sudah memasuki usia kepala tujuh. Ia juga menyampaikan kejurda ini menjadi ajang seleksi bagi atlit terbaik untuk dikirim ke Pekan Olahraga Provinsi serta Kejuaran Nasional Panahan di Aceh.

Olahraga ini juga memiliki segudang prestasi mengharumkan nama bangsa pada ajang internasional, seperti di Seoul dan meraih 4 medali di SEA Games Kuala Lumpur, Malaysia yang sedang berlangsung sekarang.

Pada tanggal 9-10 September 2017 Perpani Sumsel juga memiliki agenda besar, yaitu Pelantikan 14 pengurus kabupaten/kota se-sumsel di kabupaten Lahat. (THAMA)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!