28.9 C
Jakarta

Pondok Shabran UMS Gelar Festival Ramadan 2024, Siapkan 8 Lomba Untuk Anak TPA 

Baca Juga:

SUKOHARJO, MENARA62.COM – Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) Pondok Hajjah Nuriyah Shabran Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) akan menggelar Festival Ramadhan 2024. Gelaran tersebut merupakan kegiatan rutinan dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadan 1445 H.
Ketua Pelaksana Festival Ramadan 2024, M. Fauzan Al-Fatih Hasibuan, memaparkan tujuan dari kegiatan tersebut.
“Kegiatan ini untuk menjalin ukhuwah sesama muslim dan juga meraih keberkahan di bulan mulia dan suci ini,” kata Fauzan, Rabu (20/3).
Lomba yang diselenggarakan pada Festival Ramadhan tahun ini meliputi Adzan, Tahfidz, Pemilihan Da’i Cilik (Pildacil), Cerdas Cermat Agama Islam (CCAI), Nasyid, Mewarnai, dan Kaligrafi.
Sie Acara Festival Ramadan 2024, Ikhwandy, mengungkapkan syarat peserta dan ketentuan lomba pada kegiatan yang akan diselenggarakan pada 30 Maret 2024 itu.
“Peserta yang boleh mendaftar ialah seluruh siswa atau siswi Taman Pendidikan Al-Quran (TPA) se-Kartasura, Sukoharjo,” jelas Ikhwandy.
Sie Acara itu juga memaparkan ketentuan perlombaan. Untuk Siswa/i TPA tingkat PAUD/TK yaitu lomba Mewarnai; Siswa/i tingkat SD/MI yaitu lomba Adzan, Pildacil, Tahfidz Juz 30, CCAI, Nasyid; Siswa/i tingkat SMP/MTs yaitu lomba Kaligrafi, Tahfidz Juz 30.
Alur pendaftaran dan pelaksanaan lomba, pendaftaran dimulai 13-25 Maret 2024, dilanjutkan dengan Technical Meeting pada 26 Maret 2024, Pelaksanaan Lomba pada tanggal 30 Maret 2024, ditutup dengan Pembagian Hadiah pada 31 Maret 2024.
Tempat pelaksanaan perlombaan berada di Pondok Hajjah Nuriyah Shabran UMS yang berada di Jl. Latar Putih, Saripan Rt/w 2/12, Dusun II, Makamhaji, Kartasura, Sukoharjo. Hadiah yang dipersiapkan pada peserta yang menang pada perlombaan tersebut berupa Piala, Bingkisan, dan Sertifikat.
Direktur Pondok Shabran UMS, Nur Risqi Febriandika, M.B.A., M.SEI., mengungkapkan harapan kepada acara tersebut agar dapat terus berlanjut dan terus memberian kebermanfaatan bagi masyarakat.
“Kegiatan Festival Ramadan ini diharapkan seluruh lapisan masyarakat, khususnya anak-anak TPA semakin senang dengan datangnya bulan Ramadan,” pungkasnya. (*)
- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!