Palangka Raya, Menara62.com – Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Tengah membangun masjid di jalan Tabat Kalsa, Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sabangau, Kota Palangka Raya.
Masjid yang bernama Al Ijtihad adalah masjid yang sedang dibangun Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Tengah. Masjid ini berlokasi di lahan kebun Angkatan Muda Muhammadiyah di jalan Tabat Kalsa, Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sabangau, Kota Palangka Raya, Kalimanta Tengah.
Pada Rabu, 7 September 2022 telah dilaksanakan peletakan batu bata pertama peresmian pembangunan masjid yang dihadiri oleh Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Kalimantan Tengah beserta jajaran pengurus PWM, Ir. H. Akhmad Diran dan Ir. H. Abdul Razak selaku Penasehat PWM Kalteng, hadir pula Ketua PW NU Kalteng, MUI Kalteng, Plt. Dirut BPK, Pemerintah Kota Palangka Raya, Organisasi Otonom, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Palangka Raya, Pimpinan Amal Usaha Muhammadiyah se Kota Palangka Raya, Pimpinan Cabang Muhammadiyah se Kota Palangka Raya, Lurah Kalampangan dan Sabaru, Polsek Sabangau serta tokoh agama, masyarakat dan pemuda.
Pembangunan masjid Al Ijtihad sudah dimulai sejak tahun lalu, hingga saat ini proses pembangunan terus berjalan.
Pembangunan masjid Al Ijtihad ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan fasilitas ibadah umat Islam Kota Palangka Raya, khususnya masyarakat di sekitar jalan Tabat Kalsa Kelurahan Kalampangan, Kelurahan Sabaru ,Kecamatan Sabangau. Selain itu juga sebagai sarana dakwah persyarikatan Muhammadiyah.
Dengan dilaksanakannya peletakan batu pertama peresmian pembangunan masjid Al Ijtihad ini diharapkan menjadi semangat bersama untuk membangun, menyelesaikan dan memakmurkan masjid ini ke depannya.
Ketua PWM Kalimantan Tengah Prof. Dr. H. Ahmad Syar”i, M.Pd sangat bersyukur atas peletakan batu bata pertama pembangunan masjid ini dan mengapresiasi kepada Angkatan Muda Muhammadiyah yang telah memelihara dan merawat aset Muhammadiyah Kalimantan Tengah ini dengan menanam pohon buah buahan di lokasi ini.
“Masjid ini dibangun atas swadaya masyarakat , terima kasih atas bantuan dan dukungan para donatur, Kami harap Masjid ini kedepannya akan menjadi pusat kegiatan masyarakat” kata Syar’i
Sementata itu Penasehat PWM Kalteng Ir. Abdul Razak juga memberikan apresiasi atas pembangunan masjid ini, berharap agar masjid ini dapat diselesaikan tepat waktu.
Diakhir acara panitia pembangunan membuka open donasi untuk penyelesaian pembangunan masjid, bahkan salah satu hamba Allah melelangkan tanah kavling yang dimilikinya dengan ukuran 20 x 30 meter yang terletak di jalan Tabat Kalsa dengan hasil lelang akan diwakafkan untuk penyelesaian pembangunan masjid tersebut. (Van/Bon)