SOLO, MENARA62.COM – Perkumpulan Alumni SMA Muhammadiyah Siji Solo yang disebut PAMUJI menggelar Khitanan Massal. Sejumlah 21 peserta ikut dalam kegiatan tersebut. Kegiatan dilaksanakan Ahad (16/01/2022) di SMA Muhammadiyah 1 Surakarta.
Ketua Khitan Massal Dra. Retnoningrum Putri Amini menjelaskan, kegiatan ini merupakan agenda rutin PAMUJI yang sempat terhenti karena pandemi. “Semoga kegiatan ini bermanfaat, Pamuji sinergi kerjasama dengan sekolah menyebarkan kebaikan,”ungkap Retnoningrum.
Pengurus PAMUJI yang diwakili oleh sekretarisnya, Drs. H. Rahman Husain, MBA., mengucapkan terimakasih kepada para donator sehingga kegiatan Khitanan Massal 2022 dapat berjalan berkat bantuan beberapa pihak.
Kepala SMA Muhammadiyah 1 Surakarta, Dr. Rahayuningsih, S.Pd., M.Pd., mengucapkan syukur Alhamdulillah, PAMUJI sudah sukses menyebarkan kebaikan untuk sesama. “Semoga menjadi amal ibadah bagi seluruh anggota Pamuji,:harapnya.
Drs.H. Joko Riyanto, SH.,MH., memberi tauziah sebelum memimpin doa, mengingatkan untuk selalu menjadi anak soleh dengan ciri rajin belajar, rajin mengaji, rajin beribadah kelak akan menjadi anak yang bertaqwa.
Salah satu peserta khitan Muhammad Syafiq Khairy Nasywan, 8 tahun putra bapak Suratman, S.Pd.I., berharap semoga kegiatan menebar kebaikan terus bisa dilaksanakan oleh PAMUJI sebagai siar.