26.7 C
Jakarta

SMP Muhammadiyah 2 Wonosari Kunjungi Bengkel SMK Muhammadiyah di Gunungkidul

Baca Juga:

GUNUNGKIDUL, MENARA62.COM — Siswa SMP Muhammadiyah 2 Wonosari  kunjungi Bengkel  SMK Muhammadiyah Gunungkidul. Kegiatan yang dikemas dalam program Outing Class ini, dilakukan pada hari Senin (16/12/2019).

Siswa SMP Muhammadiyah 2 Wonosari diajak ke Bengkel SMK Muhammadiyah 1 Palyen dan Bengkel SMK Muhammadiyah Tepus.

Kepala SMP Muhammadiyah 2 Wonosari Sri Naniek SPd menjelaskan, Outing Class  bertujuan  agar siswa lebih mengenal, memiliki wawasan pengetahuan dan motivasi untuk belajar ke jenjang yang lebih tinggi. Selain itu Outing Class ini  bertujuan untuk bersilahturahmi, sharing dan bersinergi dalam memajukan sekolah, saling menguatkan khususnya sekolah Muhammadiyah.

Dalam Outing Class di SMK Muhammadiyah 1 Playen,siswa di sambut oleh Drs Wadiyo, Kepala Sekolah. Dalam sambutannya, Wadiyo menjelaskan, SMK Muhammadiyah 1 Palyen memiliki 5 jurusan yaitu Permesinan, TKR (Teknik Kendaraan Ringan) , TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan), AV (Audio Vidio), dan TSM (Teknik Sepeda Motor).

Satu hal pesan Wadiyo kepada siswa SMP Muhammadiyah 2 Wonosari, masa depan di mulai dari sekarang, jangan berhenti belajar. “Hidup hanya sekali dengan kesuksesan dunia akherat,” ujarnya.

Kegiatan kunjungan di akhiri dengan berkeliling melihat bengkel dari 5 Jurusan, yang dipandu oleh Pak Tri. Ia mendampingi berkeliling dengan menjelaskan dan menjawab setiap siswa bertanya. “Semoga kegiatan Outing Class SMP Muhammadiyah 2 Wonosari ini bermanfaat dan menginspirasi,” ujarnya.

Tepus

Sedangkan Outing Class  ke SMK Muhammadiyah Tepus, Rombangan SMP Muhammadiyah 2 Wonosari disambut oleh Endah, Kepala SMK Muhammadiyah Tepus. Ia menyambut baik kunjungan itu.

Sambil berkeliling  ke bengkal Sepeda motor dan TEFA , Endah menjelaskan, di SMK Muhammadiyah Tepus ada jurusan Pemasaran, Akutansi dan Pariwisata. Kegiatan Outing Class  berakhir refreshing ke Pantai Sadranan.Selama outing class, siswa merasa senang, mengenal dan memiliki  wawasan tentang sekolah Muhammadiyah. Semoga kegiatan ini memotivasi dan menginspirasi kesuksesan siswa dan sekolah.

Penulis: Naniek

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!