26.6 C
Jakarta

Temu Wali PGSD UMS Dorong Prestasi Mahasiswa

Baca Juga:

SOLO, MENARA62.COM – Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar Silaturahmi dan Temu Wali Mahasiswa, Kamis (15/1), yang dilakukan secara hybrid melalui Zoom Meeting dan bertempat di Auditorium Moh Djazman Kampus I UMS. Kegiatan ini menjadi momentum awal mempererat komunikasi antara pihak prodi dengan orang tua mahasiswa.

Acara dibuka dengan penampilan Tari Gambyong Marikangen yang dibawakan mahasiswa PGSD semester 5. Suasana semakin meriah dengan sajian musik angklung dari mahasiswa PGSD UMS yang mendapat sambutan hangat dari para wali mahasiswa.

Kaprodi PGSD FKIP UMS, Dr. Murfiah Dewi Wulandari, S.Psi., M.Psi., memaparkan berbagai pengembangan dan keunggulan Prodi PGSD UMS. Ia menjelaskan bahwa PGSD UMS memiliki fasilitas laboratorium bahasa, seni, hingga karawitan, serta Lab School SD Muhammadiyah Global Citizen yang baru diresmikan oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI, Prof. Abdul Mu’ti.

“Lab School ini akan dirancang bertaraf internasional dan menjadi dasar pengembangan kelas bilingual di PGSD. Kelas bilingual ini tidak hanya sekadar menggunakan bahasa Inggris, tetapi memiliki standar internasional,” jelas Murfiah, Kamis (15/1).

Ia menambahkan, pembukaan kelas bilingual bertujuan mempersiapkan lulusan agar mampu bersaing di kancah global. Kurikulum dirancang bekerja sama dengan National Geographic Learning sebagai mitra penyedia materi pembelajaran.

Selain itu, Murfiah menegaskan ciri khas PGSD UMS adalah pendekatan psikoedukasi. Mahasiswa dibekali berbagai mata kuliah bimbingan konseling (BK) seperti Pengelolaan BK, Layanan BK SD, Deteksi Dini, hingga Pendidikan Inklusi.

“Di sekolah dasar tidak ada guru BK, padahal permasalahan siswa justru banyak terjadi di jenjang ini. Maka lulusan PGSD UMS kami bekali kompetensi layanan BK,” terangnya.

Prestasi PGSD UMS juga menjadi sorotan. Murfiah menyampaikan bahwa PGSD UMS merupakan prodi pertama di Indonesia yang meraih akreditasi A dan kini berhasil mempertahankan status Unggul hingga tahun 2030. Bahkan, PGSD UMS juga telah meraih akreditasi internasional FIBAA yang berbasis di Jerman.

“Akreditasi FIBAA ini menilai pelayanan terhadap mahasiswa secara objektif, mulai dari sarana prasarana, keamanan, hingga kurikulum,” imbuhnya.

Selain itu, FKIP UMS juga menorehkan prestasi internasional melalui pemeringkatan Times Higher Education (THE) bidang Education by Subject, dengan peringkat keempat se-Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Murfiah juga menjelaskan berbagai program unggulan, seperti KKN luar daerah dan luar negeri, program Sea Teacher ke Filipina, hingga sistem pembiayaan kuliah yang sudah terintegrasi dalam SPP tanpa biaya tambahan untuk magang, KKN, hingga praktikum.

“Kalau KKN luar negeri, mahasiswa hanya membayar tiket pesawat. Biaya operasional sudah ditanggung kampus,” jelasnya.
Silaturahmi ini menjadi yang pertama kali diselenggarakan oleh PGSD FKIP UMS.

Dalam wawancara, Murfiah menyampaikan bahwa ke depan pihak prodi akan membentuk paguyuban orang tua mahasiswa per angkatan.

“Kami rencanakan membuat grup komunikasi wali mahasiswa agar bisa menjalin komunikasi yang lebih intensif. Harapannya permasalahan mahasiswa bisa diminimalkan karena orang tua ikut memantau,” ujarnya.

Salah satu wali mahasiswa, Latifah, mengapresiasi kegiatan ini. Ia mengaku senang dapat mengetahui lebih detail aktivitas mahasiswa di kampus, termasuk program Champion Camp dan kegiatan organisasi Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP).

“Kami ingin tahu kegiatan anak-anak ini seperti apa dan dampaknya bagi perkembangan mereka,” ungkapnya.

Sementara itu, Sekretaris Prodi PGSD UMS, Dr. Yulia Maftuhah Hidayati, M.Pd., memberikan pemaparan interaktif mengenai sistem akademik UMS. Ia mengenalkan platform MyAkademik dan STAR Parent yang memungkinkan orang tua memantau KRS, KHS, IPK, hingga keuangan mahasiswa secara daring.

“Dengan STAR Parent, orang tua bisa mengakses perkembangan studi putra-putrinya hanya dengan menggunakan NIM,” jelas Yulia.

Kegiatan berlangsung hangat dan interaktif, ditutup dengan yel-yel khas PGSD FKIP UMS, “Cerdas! Cerdas! Cerdas!” yang disambut antusias seluruh peserta. Silaturahmi ini diharapkan menjadi awal sinergi positif antara prodi dan wali mahasiswa demi mendukung kesuksesan studi mahasiswa PGSD UMS. (*)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!