26.7 C
Jakarta

BRI Dukung Gerakan Coworking Space Di Indonesia

Baca Juga:

JAKARTA, MENARA62.COM– Wujudkan visi bersama memajukan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), Bank BRI mendukung gerakan Coworkfest 2017. Kegiatan yang diinisiasi oleh Coworking Indonesia tersebut diharapkan menjadi salah satu roda penggerak ekonomi lewat usaha-usaha rintisan (strat-up) seperti technopreneur.

Indra Utoyo, Direktur Digital dan IT BRI menjelaskan coworking bukanlah masalah tempat usaha. Ini adalah budaya baru, cara-cara baru yang dilakukan generasi sekarang di era digital dalam bekerja. Mereka bisa bekerja dari mana saja dengan usaha apa saja.

“Tetapi konektivitas dan kolaborasi antar pelaku industri kreatif amat penting, sehingga mereka bisa lebih cepat tumbuh dan maju. Karena itu coworkfest menjadi sangat penting guna mempertemukan para pelaku usaha kreatif,” jelasnya.

BRI sejak zaman dahulu diakui Indra telah menyasar pelaku industri kecil dan menengah sebagai nasabahnya. Karena itu pada era digital ini pun, BRI akan tetap hadir untuk mendukung keberadaan pada start-up ini. Dukungan tersebut dalam bentuk financing support, networking and database support, serta incubation support bagi para technopreneur.

“inilah yang melatarbelakangi kami melakukan penandatanganan kerjasama dengan Coworking Indonesia,” tambah Indra.

Sementara itu Faye Alund, President Coworking Indonesia mengatakan komunitas Coworking Indonesia Space merupakan suatu trend baru dikalangan technopreneur dan generasi milenial. Dengan menyediakan fasilitas untuk berkumpul, berkomunikasi, serta sharing experience, para komunitas dengan kompetisi yang dimiliki telah berbagi ilmu sehingga terbentuk suatu ekosistem yang menguntungkan.

“Ini tentu akan mendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia,” kata Faye.

Ketua Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf mengatakan kehadiran coworking ini sangat strategis untuk pengembangan industri kreatif kita dimasa depan.

“Karena itu saya berharap disamping coworking space yang sudah ada, berkembang pula coworking lainnya yang lebih fokus pada satu jenis usaha yang sama, sehingga pengembangannya akan jauh lebih mudah,” katanya.

Menurutnya usaha kreatif adalah jenis usaha masa depan, yang banyak melibatkan generasi milenial. Industri ini akan jauh bisa berkembang pesat jika berkumpul dalam satu lingkup atau tempat yang sama. Sehingga antar pelaku industri kreatif bisa saling tukar ide, atau mengkombinasikan ide yang sudah ada untuk mendapatkan ide baru yang lebih baik.

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!