26.4 C
Jakarta

Fachruddin, Staf Humas SD Muhammadiyah PK Kottabarat Terima Penganugerahan Fachrodin Award 2023

Baca Juga:

 

SOLO, MENARA62.COM – Widardiyanto Kurnia Fachruddin atau akrab disapa Fachruddin, staf Humas SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat mendapat penganugerahan “Fachrodin Award 2023” yang berlangsung di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah, Menteng, Jakarta, dan disiarkan secara langsung oleh televisi Muhammadiyah (tvMu), Selasa malam (28/11/2023).

Fachruddin mewakili Tim SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta berhasil meraih juara 3 Fachrodin Award 2023 untuk kategori video dengan mengangkat tema “Napak Tilas Tanah Lahir Sang Surya.”

Video tersebut merupakan film dokumenter yang berisi napak tilas sejarah Muhammadiyah. Dimulai dari Masjid Gedhe Kauman, tim SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta menyusuri Kampung Kauman dipandu oleh sejarawan muda Muhammadiyah, Ghifari Yuristiadi Masyari Makhasyi, dan berakhir di kompleks makam Kiai Ahmad Dahlan di Karangkajen. Yogyakarta.

Menurut Fachruddin, proses pengambilan video ini awalnya diniatkan untuk membuat video pembelajaran materi Kemuhammadiyahan bekerja sama dengan tim klaster guru Al Islam dan Kemuhammadiyahan. Ia mencoba berinovasi membuat video napak tilas Kampung Kauman untuk memperkuat materi yang ada di buku teks. “Setelah mengetahui informasi lomba Fachrodin Award, kami berinisiatif mengedit ulang video yang durasinya 15 menit menjadi hanya berdurasi 5 menit dengan penekanan pada bagian-bagian yang paling penting,” ujarnya.

Ia berharap video ini bisa diakses oleh khalayak luas, sehingga menjadi salah satu referensi sejarah Muhammadiyah terutama di tanah kelahirannya, yaitu Kampung Kauman, Yogyakarta.

Fachrodin Award merupakan kegiatan yang diinisiasi oleh Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) PP Muhammadiyah. Fachrodin Award pertama berlangsung pada tahun 2020 dengan hanya satu kategori, yaitu lomba menulis. Sedangkan untuk Fachrodin Award 2023 ini diselenggarakan dengan tiga kategori lomba, yaitu tulisan, video, dan tokoh lokal Muhammadiyah.

Penyematan nama Fachrodin Award juga merupakan bentuk penghormatan kepada tokoh pers dan jurnalistik, Haji Fachrodin yang merupakan pendiri dan redaktur pertama majalah Islam tertua di Indonesia, yaitu majalah Suara Muhammadiyah.

Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir, yang memberikan sambutan secara virtual, berharap kepada para pemenang untuk menjadikan Fachrodin Award sebagai momentum untuk menghidupkan dan memperluas tradisi jurnalistik serta literasi di tengah masyarakat. “Saya berharap agar masyarakat kita dapat menjadi masyarakat yang gemar membaca, menulis, dan sadar akan pentingnya ilmu dan literasi,” ungkap Haedar Nashir. (*)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!