SIDOARJO, MENARA62.COM-Manajemen Hizbul Wathan Football Club (HWFC) melakukan vaksinasi Covid-19 kepada pemain dan ofisial, Kamis (22/7/2021). Vaksinasi dilakukan di RS ‘Aisyiyah Siti Fatimah, Tulangan, Sidoarjo.
“Ini adalah salah satu ikhtiar kita untuk melindungi pemain dan ofisial sebelum mengarungi kompetisi di tengah masa pandemi,” kata Manajer HWFC M Mirdasy.
Menurut dia, manajemen ingin memastikan semua pemain siap menghadapi Kompetisi Liga 2 2021. Karena itu, tidak hanya menyiapkan menu latihan secara mandiri, tapi semua pemain dan ofisial harus sudah jalani vaksinasi Covid-19.
Mirdasy menuturkan, program ini sebagai wujud dukungan kepada pemerintah dalam perluasan vaksinasi. Juga sebagai bukti kesiapan tim menghadapi mengarungi kompetisi dan perlindungan kepada para keluarga pemain, ofisial, serta lingkungannya.
Vaksinasi dibagi 2 gelombang. Gelombang pertama, vaksinasi diikuti 13 pemain dan 5 ofisial. Gelombang kedua akan diadakan pada pada 4 Agustus mendatang.
Kata Mirdasy, setelah vaksinasi diharapkan para pemain tetap menjaga kondisi, berlatih serius sebelum melanjutkan training center TC yang akan dimulai kembali bulan depan.
“Untuk TC nanti, semua pemain dan ofisial harus melengkapi bukti bebas Covid-19. Itu dibuktikan dengan surat dari keterangan dari keterangan sehat,” urainya.
Sementara itu, Direktur RS ‘Aisyiyah Siti Fatimah dr. Tjatur Prijambodo M.Kes menuturkan, vaksinasi yang diberikan kepada pemain dan ofisial HWFC sesuai dengan vaksin yang diberikan pemerintah.
“Kita menggunakan vaksin Sinovac. Nanti tanggal 4 Agustus, mereka kita vaksin untuk dosis yang kedua,” terangnya.
Tjatur menambahkan, meski sudah mendapatkan vaksinasi, para pemain HWFC diharapkan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes).
“Kalau dalam dua hari ini tidak menunjukkan gejala pasca vaksin seperti demam, bengkak pada lengan yang divaksin dan lainnya, para pemain sudah bisa berlatih,” pungkasnya. (*)