27.3 C
Jakarta

Restoran Sederhana SA Senilai 2 Miliar Diresmikan Aswari Riva’i

Baca Juga:

LAHAT,SUMSEL, MENARA62.COM – Pertumbuhan ekonomi mikro di Kabupaten Lahat perlahan tapi pasti kian hari kian bertambah. Hal tersebut ditandai dengan berdirinya dan dibukanya restoran baru bernama restoran Sederhana SA, beralamat di Jl. RE Martadinata Lembayung, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat. Restoran ini digadang-gadangkan bakal mendapat tempat di hati masyarakat Kabupaten Lahat khusunya pemburu kuliner, Senin (11/09).

Dalam acara peresmian restoran tersebut, diawali dengan pembacaan surat Alquran, pembacaan doa, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Turut hadir dalam acara peresmian rumah makan yang menelan dana investasi mencapai angka 2 Miliar ini Bupati Lahat H. Aswari Riva’i, Plt. Sekretaris Daerah H. Haryanto, Ketua DPRD Kabupaten Lahat Herliansyah, Kaporles Lahat AKBP Roby Karya Adi SIK, Dandim 0405 Letkol Czi Srihartono, Ketua Tim PKK Kabupaten Lahat, Jajaran SKPD Kabupaten Lahat dan tamu undangan lainnya.

Diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh pemilik Restoran Sederhana H. Bustaman, ia mengucapkan terima kepada bupati Lahat beserta rombongan yang telah menyempatkan waktu untuk hadir pada acara peresmian restoran dimaksud.

“Alhamdulilah berkat kerja keras, akhirnya restoran Sederhana di Kabupaten Lahat telah berdiri dan saya berharap kehadiran kami di sini dapat diterima oleh masyarakat Kabupaten Lahat dan bisa menjadi kuliner yang cocok bagi lidah masyarakat, dengan menu-menu yang nantinya kami sediakan,” harapnya.

Sementara dalam sambutan yang disampaikan oleh Bupati Lahat, H, Saifudin Aswari Riva’i, S.E., secara langsung meresmikan restoran tersebut. Ia mengucapkan terima kasih kepada pihak restoran Sederhana, dan ia mengatakan, tentunya ini akan menjadi peluang pekerjaan baru bagi warganya.

“Semoga restoran sederhana ini dapat maju dengan pesat dan saya mewakili pemerintah Kabupaten Lahat mengucapkan selamat kepada pihak restoran sederhana yang pada hari ini akan segera diresmikan,” ucap Kak Wari.

Pantauan pewarta, selesai dilakukan sambutan kemudian dilakukan penandatanganan peresmian oleh bupati Lahat dan sekaligus gunting pita yang dilakukan oleh Hj. RR. Kurnia Sismartianti Aswari, istri dari bupati Lahat. (Nopriawan)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!