27.1 C
Jakarta

PWM Jawa Tengah Apresiasi Kegiatan Pembekalan Ideopolitor ‘Aisyiyah Jawa Tengah

Baca Juga:

SEMARANG, MENARA62.COM – Hadapi tahun politik 2023, Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Jawa Tengah mengadakan Pembekalan Ideopolitor bagi PW dan PD ‘Aisyiyah se-Jawa Tengah di BBPMP Semarang, 2-3 September 2023.

Hadir dalam acara ini sekaligus membuka adalah wakil ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah, Wahyudi. Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah sangat mengapresiasi kegiatan yang digagas oleh Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Jawa Tengah yakni pembekalan idiopolitor. “Hal ini sangat penting karena yang pertama adalah untuk menyamakan persepsi dari pimpinan-pimpinan ‘Aisyiyah se-Jawa Tengah sehingga langkah visinya itu bisa kemudian sama. Kedua bahwa dinamika politik itu pun juga harus diketahui dipahami oleh ‘Aisyiyah se-Jawa Tengah karena sebentar lagi kita akan mengadakan Pemilu dan itu sangat penting dipahami dan perempuan itu biasanya akan menjadi  objek sasaran dalam politik ini, karena biasanya wanita itu akan memiliki jaringan yang cukup kuat kemudian sosialisasinya juga akan cepat juga sehingga biasanya calon-calon legislatif kemudian juga relawan itu akan mendekati perempuan. Maka di sinilah ‘Aisyiyah kita bekali dan saya sangat-sangat  sepakat dengan pembekalan semacam ini sehingga Aisyiyah akan memahami bagaimana peta perpolitikan dan kira-kira calon yang memiliki sama dengan Muhammadiyah visi Muhammadiyah ‘Aisyiyah itu yang bagaimana dan inilah sebenarnya yang perlu kemudian kita berpihak ke sana,”jelasnya.

Bagaimana ke depan ‘Aisyiyah ini dalam melaksanakan program kerja bisa kemudian ada sinergi dan juga komitmen. “Karena komitmen sinergi itu sangat penting sehingga kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh misalnya pimpinan cabang ‘Aisyiyah, pimpinan daerah ‘Aisyiyah, pimpinan wilayah ‘Aisyiyah itu akan ada sinergi dan juga berkelanjutan. Ini sangat penting sehingga tidak ada tautologi kegiatan yang kemudian diulang-ulang padahal kegiatannya adalah sama. Dengan idiopolitor ini akan ada persepsi yang sama, akan ada sinergi, kemudian bagaimana melaksanakan program dilaksanakan dengan satu langkah satu persepsi yang sama sehingga visi tujuan Muhammadiyah itu akan bisa dicapai secara cepat dan menghasilkan hal-hal yang juga berkualitas,”pungkasnya. (*)

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!