27.2 C
Jakarta

SMP Muhammadiyah 1 Solo Belajar Membuat Keju

Baca Juga:

SOLO, MENARA62.COM — SMP Muhammadiyah 1 Simpon belajar buat keju di industri keju di Boyolali, Rabu (20/12/2017). Mereka belajar di pabrik industri olahan keju Indrakila Boyolali.

Sebanyak 31 siswa kelas PK dan 7 guru pendamping dikenalkan dan praktek langsung cara membuat keju olahan. Kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk mengisi masa liburan sekolah semester gasal.

 

Siswa melihat caranya membuat keju

Siswa ptaktek membuat keju olahan yang bernama Mozarella yang awalnya dari susu dipanaskan, diberi ragi dan diaduk-aduk sampai menggumpal. Airnya kemudian dibuang dan diberi garam dan akhirnya di cetak dan didiamkan,” kata Frida, salah satu guru pendamping.

 

Selain belajar membuat keju Mozarella, siswa juga diberi pelatihan belajar membuat salad pakai keju. Frida menjelaskan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengenalkan dan praktek langsung dari kegunaan ilmu sains dan teknologi.

Setelah selesai dalam pembelajaran ini, seluruh siswa mendapatkan contoh produk olahan sebagai kenang kenangan dari industri Indrakila Boyolali berupa susu dan grawol chese.

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!