26.1 C
Jakarta

Burqamera

Baca Juga:

Tayangan acaranya sih kinclong. Tak terbayang kalau kondisi di lapangan begitu berat. Kamera biasa tidak bisa digunakan. Harus dengan burqamera.

Waktu siaran langsung sudah ditentukan: Selasa, 29 November 2022, pukul 13:30 WIB. Semua pihak wajib stand by 30 menit lebih awal.

Cuaca di desa Sarireja, Subang, sering berubah secara mendadak. Selasa pagi, matahari bersinar cerah, setelah hujan deras mengguyur semalaman. Gladi resik pukul 10:00 berjalan lancar.

Jadwal acara masih empat jam lagi. Crew menunggu sambil menikmati suasana desa penghasil nanas terbesar di Jawa Barat.

Tiba-tiba mendung datang. Gelap. Tak lama kemudian hujan pun turun dengan derasnya. Hingga menjelang acara berlangsung, hujan tak kunjung reda.

The show must go on. Tidak ada pilihan lain. Walau hujan, persiapan siaran langsung harus tetap dilakukan. Presentasi nominator Proper Emas 2022 itu begitu pentingnya bagi PT Pupuk Kujang. Sudah 12 tahun BUMN yang berkantor pusat di Karawang itu berjuang meraih penghargaan tertinggi dalam program CSR dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Tidak boleh gagal.

Pembangunan sub control diteruskan menggunakan tenda darurat sebagai pengaman. Begitu juga kamera untuk menayangkan suasana kebun nanas. Harus diamankan dengan jasa hujan. Moncol kamera ditutup plastik bening dan dililit isolasi agar air tidak merembes yang bisa merusak lensa.

Jadilah tampilan kamera yang unik: Jadi burqamera. Kamera yang memakai burqa.

Saat presentasi dimulai, hujan belum reda. Bahkan kian deras. Namun siaran langsung dari tujuh lokasi itu berjalan dengan lancar. Meski videographer mengerjakan tugasnya sambil berlindung di bawah tenda darurat bertiang tripod kamera.

Melihat foto-foto dari lapangan, saya merasa terharu sekaligus bangga. Crew Jagaters sungguh militan!

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!