26.2 C
Jakarta

Rektor UMPP Harap Wisudawan Jadi Teladan dalam Dunia Kerja

Baca Juga:

PEKALONGAN, MENARA62.COM – Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan (UMPP) menggelar wisuda ke-9 untuk 153 mahasiswanya yang telah purna studi di tahun ini. Prosesi wisuda digelar di Aula Kampus Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikkes) Jl. Ambokemban Kabupaten Pekalongan, Rabu (28/5/2025).

Rektor UMMP, Nur Izzah, mengucapkan selamat kepada para wisudawan, berharpa ilmunya dapat menjadi bekal dalam mengabdi di masyarakat.

“Selamat kepada saudara-saudara yang telah lulus dari kampus tercinta ini, semoga bekal ilmu yang diperoleh dapat menjadi bekal dalam berjuang dan berkarya di tengah-tengah masyarakat,” terang Nur Izzah.

Rektor mengakui bahwa ilmu yang didapat semalam di perkuliahan tidak dapat menghantarkan kesuksesan para wisudawan tanpa dibarengi dengan sikap bijak dalam menggunakan ilmunya serta bertakwa kepada Tuhan dan berbakti kepada orang tua.

“Ilmu yang saudara dapatkan tidak akan cukup untuk membawa kepada kesuksesan tanpa dibarengi dengan sikap bijak dalam menggunakan Ilmu yang dimiliki serta terus bertakwa kepada Tuhan dan berbakti kepada orang tua,” tegas Izzah.

Para alumni UMPP diharapkan mampu menjadi teladan dalam dunia kerja dengan bekerja sesuai pilihannya masing-masing namun tetap profesional dan menjauhi sikap tidak terpuji.

“Untuk wisudawan UMPP, setelah lulus siapkan diri untuk kembali ke masyarakat untuk bekerja dengan baik, jangan lupa ajaran agama tetap dibawa, shalat 5 waktu di manapun berada, etika dan akhlak dijunjung dalam bekerja. Kompetensi keilmuan tidak cukup tanpa akhlak baik, untuk bisa bersaing dengan siapapun di era global,” terang Rektor UMPP.

Rektor UMPP tak ingin alumninya menghindari sejauh mungkin tindakan korupsi atau perbuatan tidak profesional dalam dunia kerja, untuk itu pihaknya minta para wisudawan nanti setelah bekerja membentengi diri dengan ilmu agama.

“selama bekerja tetap menjunjung profesionalitas dan ajaran agama, insya Allah dapat membetentengi diri terhadap hal buruk, selalu minta petunjuk kepada Allah dan berdoa, selalu patuhi perintah orangtua dan taat agama,” ujar Izzah.

Pesan terakhirnya, Izzah memandang peluang pekerjaan di dalam negeri masih terbuka lebar, pada alumni diminta untuk kreatif dalam meniti karir baik dengan menjadi pegawai atau berwirausaha, tanpa harus terbawa arus “kabur aja dulu” yang sempat ramai di media sosial.

“Kabur keluar ke luar negeri bukan solusi, semua profesi bisa bekerja dibilang masing-masing di dalam negeri, alumni umpp telah di bekali ilmu dan kewirausahaan,” pungkasnya.

Dewi Masitah, wisudawan terbaik profesi bidan UMPP, merasakan kuliah di UMPP cukup menyenangkan, karena dosen yang cukup komunikatif dan kekeluargaan.

“Dosen sangat membantu, alhamdulillah
Keilmuan sangat bisa dipahami dan bisa diaplilasikan dalam dunia pekerjaan. Alhamdulillah dosen menganggap kita sebagai teman, jadi nyaman. Semoga UMPP semakin maju dan berkembang,” terangnya.

Pada wisuda ke-9 UMPP ini terdiri dari alumni Diploma III ada 5 orang, Sarjana 128 orang dan profesi sebanyak 22 orang. dari total 127 sejumlah 52 wisudawan dinyatakan cumlaude. (*)

- Advertisement -
- Advertisement -

Terbaru!