31.3 C
Jakarta

Tim RCP UAD Raih Gold Award di Abu Dhabi

Baca Juga:

YOGYAKARTA, MENARA62.COM — Tim Roof Covering Prototype of Grain (RCP-Grain) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meraih Gold Award pada Expo Sciences International (ESI) yang berlangsung Ahad-Sabtu (22-28/9/2019) di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA). Tim RCP UAD terdiri Mar’atul Husna, Ponco Sukaswanto, Ahmad Yogaswara dan Yenny Rahmawati (Teknik Elektro) dengan Dosen Pembimbing Dr Anton Yudhana, ST, MEng.

Demikian diungkapkan Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa), Dr Dedi Pramono MHum kepada wartawan di Yogyakarta, Jumat (4/10/2019). Bagi Bimawa prestasi yang diraih Tim RCP memperbanyak koleksi penghargaan mahasiswa UAD.

“Ini prestasi internasional yang membanggakan. Tim RCP Grain UAD dapat bersaing dengan 2.500 peserta dan berasal dari 53 negara walaupun karyanya masih dalam bentuk prototype,” kata Dedi Pramono.

Sedang Anton Yudhana menjelaskan ESI merupakan agenda dua tahunan Movement International Pour le Loisir Scientifique Et Techicque (MILSET). Ini merupakan organisasi pemuda non-pemerintah, nirlaba dan independen secara politik yang bertujuan mengembangkan budaya ilmiah di kalangan kaum muda melalui organisasi program sains dan teknologi.

RCP Grain, jelas Anton, merupakan atap penutup otomatis untuk membantu petani dalam proses pejemuran padi. Alat praktis yang dapat mempermudah petani dalam mengolah hasil panenan. Selain itu, juga dapat meningkatkan kualitas pengeringan gabah untuk mencapai kadar air minimal.

“Salah satu kelebihan RCP Grain adalah sudah berbasis Internet of Things (IOT) sehingga sudah dapat dipantau dan dioperasikan menggunakan smartphone,” kata Anton.

RCP Grain, lanjut Anton, masih membutuhkan pengembangan agar menjadi sempurna. Anton juga akan berkolaborasi dengan Program Studi (Prodi) Teknik Mesin dan Teknik Industri. “RCP Grain tidak hanya untuk padi, tetapi juga dapat mengeringkan hasil pertanian yang berupa biji-bijian,” katanya.

- Advertisement -

Menara62 TV

- Advertisement -

Terbaru!